steffifauziah's blog

Writing with Heart, Love, and Feel Happy!

Jangan Lupakan 11 Hal Ini Ketika Menulis di Blog!

Halo, Sobat Blogger!

Ketika menulis di blog

Bagi yang suka menulis, lebih suka menulis di diary dengan tulisan tangan atau di blog dengan tulisan digital? Kalau saya pribadi nih lebih suka menulis di blog. Dikarenakan tulisan tangan saya enggak begitu bagus, haha. Bikin enggak mood menulis nanti yang ada, wkwkwk.

Bedanya kalau menulis di diary biasanya lebih privasi, ya. Tentang kehidupan sehari-hari dan tulisan-tulisan rahasia yang memang ingin kita simpan sendiri. Sebenarnya blog juga bisa loh diubah menjadi privasi dan kita doang yang bisa lihat. Jadi, untuk kamu yang ingin menulis hal-hal rahasia enggak perlu takut dibaca oleh orang lain.

Apalagi untuk kita yang sedang stress dan ingin mengungkapkan semuanya. Menulis bisa menjadi salah satu terapi untuk usir stress loh. Dengan cara menuliskan apa saja yang ada dipikiran kita tanpa harus menggunakan etika penulisan. Yang penting menulis saja hingga hati dan pikiran menjadi lega. Insyaallah menjadi lebih baik deh.

Baca juga Agar Blog Tidak Bisa di Copy Paste

Jika kita ingin punya blog yang bisa bermanfaat untuk orang banyak. Kita bisa membuat blog dengan pengaturan publik. Jadi, blog kita bakalan bisa ditemukan di google search. Apalagi tulisan-tulisan di blog itu bisa memberikan banyak informasi untuk orang-orang di luar sana. Ini nih yang bakalan jadi semangat untuk terus menulis di blog dan berbagi manfaat lewat tulisan.

Kira-kira hala-hal apa saja yang perlu kita lakukan ketika akan menulis di blog. Ada 11 hal yang perlu kita ketahui ketika akan menulis di blog. Apa saja, ya? Simak ulasannya berikut ini :

1. Menggunakan Platform Blog yang Nyaman di Hati

menulis di blog

Sebelum menulis di blog, kita harus paham platform yang akan kita gunakan nanti. Nah, bisa pilih-pilih platform mana yang nyaman di hati. Dari sekian banyak platfrom, ada 2 platform yang paling favorit digunakan oleh blogger yaitu Blogpsot dan Wordpress.

Bisa pilih salah satu dari dua platfrom tersebut. Kalau saya pribadi pakai blogspot karena lebih mudah dan murah, hanya perlu beli domain saja enggak perlu beli hosting, hehe. Nah, silahkan pilih platform mana yang lebih nyaman. Semoga bisa long last sama blognya, ya!

2. Pahami Cara Menulis di Blog

Setelah memilih platfrom yang nyaman di hati dan sudah berhasil membuat blog. Sekarang saatnya memahami cara menulis di blog. Sebenarnya cukup mudah untuk menulis di blog. Kalau lewat blogspot tinggal pilih saja postingan dan klik "New Entri" atau "Entri Baru". Untuk wordpress pilih post dan klik "Add New Post".

Nah, mudah sekali kan menulis di blog? Tinggal, siap-siap meluncurkan ide-ide yang ada di kepala agar tulisan kita dapat bermanfaat untuk orang lain. Yuk, mari menulis di blog!

3. Sapa Pengunjung di Setiap Postingan

menulis di blog

Kalau untuk saya pribadi menyapa pengunjung itu harus, hehe. Saya biasanya menyapa dengan "Hai/Halo, Sobat Blogger!" di setiap awal postingan di blog saya. Saya rasa hal itu perlu, supaya kita merasa lebih dekat dengan pengunjung di blog. Namanya ada tamu harus di sapa dong, ya. Biar betah dan bisa balik lagi, balik lagi ke rumah maya ini.

Baca juga Sharing Mengenai Peluang Berpenghasilan dari Blog!

Sebenarnya, sapaan di blog ini bisa apa aja. Semakin unik kata sapaan akan semakin menarik pengunjung loh. Kalau kamu suka menyapa pengunjung di blog dengan kata-kata apa?

4.  Berikan Kalimat Opening yang Nyaman Dibaca

Biasanya sebelum kita masuk ke inti tulisan yang ingin kita tulis, ada kalimat opening setelah kata sapaan untuk pengunjung. Nah, berikan kalimat opening yang enak dibaca dan nyaman. Kalau saya sih kebanyakan tentangan pengalaman pribadi dulu atau hal-hal yang lebih general yang ingin kita sampaikan dari ide yang akan kita tulis.

Nah dari situ nanti mengkerucut ke inti ide yang akan kita tulis. Kalau saya sih lebih nyaman seperti ini. Kalau kamu bagaimana?

5. Percantik Tulisan di Blog dengan Gambar yang Menarik

menulis di blog

Buat saya gambar untuk tulisan di blog ini sangat penting. Jika tulisan tanpa gambar akan terasa aneh dan kurang. Nah, gambar yang menarik ini akan membuat pengunjung semakin betah loh. Selain itu, tulisan kita akan semakin mudah dimengerti karena ada gambar yang membantu.

Saya pribadi nih, juga lebih suka membaca tulisan yang ada gambarnya, apalagi tulisan digital yang biasanya kita baca lewat smartphone atau laptop. Selain itu, lebih mudah saya cerna dan bikin penasaran aja ingin membaca lebih lanjut. Apalagi jika gambarnya menarik, wah semakin semangat kepoin tulisannya yang lain deh.

6. Hadirkan Hati dan Niat Baik Ketika Menulis

Menulis itu memang akan lebih dapat feel-nya ketika kita menghadirkan hati. Setiap tulisan yang ditulis dengan hati akan terasa juga di pembaca. Tak hanya hadirkan hati saja, tetapi juga niat baik untuk memberikan kebaikan juga kepada orang lain melalui tulisan.

Baca juga 9 Kiat Agar Tetap Produktif Menulis

Menurut saya kedua hal ini penting banget. Hadirkan hati dan niat baik dalam menulis dapat membuat tulisan menjadi lebih hidup dan pembaca akan lebih dapat apa yang ingin kita sampaikan lewat tulisan. Selain itu, pembaca akan lebih menikmati apa yang kita tulis. Jadi, lebih seringlah menulis dengan hati dan niat baik agar tulisan kita menjadi lebih bermanfaat untuk orang lain.

7. Realisasikan Ide-ide yang Seru di Setiap Tulisan

menulis di blog

Merealisasikan ide-ide terkadang tak mudah. Banyak ide tetapi ketika akan dijadikan sebuah tulisan jadinya mandeg dan bingung harus bagaimana. Nah, ada baiknya kita lebih sering memilah mana ide yang bisa dituliskan dengan gamblang dan mana ide yang harus di explore lebih jauh lagi.

Dari sana kita akan dapat banyak ide seru yang bisa kita tuliskan di blog. Nah, ide-ide seru dan segar ini bisa menjadi ide lainnya untuk orang lain ketika membaca. Mereka jadi lebih terinspirasi dan memunculkan ide-ide segar dan seru lainnya, setelah membaca tulisan kita. Wah, semakin asyik nih menulis di blog.

8. Menulislah Ketika Mood Kita Sedang Baik

Menulis ketika mood kita baik, membuat tulisan kita tidak emosional. Lebih terarah dan lebih nyaman untuk dibaca. Banyak tulisan yang terkadang membuat kita tak nyaman ketika membacanya dan tak jelas tulisannya ingin membahas tentang apa. Nah, bisa jadi nih penulisnya lagi bad mood.

Daripada merusak tulisan, lebih baik sejenak kita memperbaiki mood dulu sebelum menulis lagi. Lakukan hal yang membuat kita happy kembali. Lalu, balik lagi ke blog dan mulai menuliskannya dengan hati serta mood yang baik.

9. Pakai Listicle Agar Tulisan Lebih Enak Dibaca

menulis di blog

Jika ingin menjabarkan isi dari ide-ide seru tadi, saya lebih suka mengunakan listicle atau poin-poin. Selain lebih enak dibaca, juga lebih mudah dipahami pembaca. Pastinya pun enggak bosan dibaca. Bayangkan saja jika kita membaca hanya bentuk narasi saja, pasti bosan. Apalagi tanpa gambar. Enggak pakai lama bisa-bisa langsung close tab deh, hehe. Pengunjung kabur, hihi.

Baca juga Punya Blog Yuk, Ini 15 Alasannya!

Nah, agar tulisan kita yang kaya manfaat ini bisa lebih enak dibaca oleh banyak orang, apalagi anak millenial zaman sekarang. Mereka lebih senang membaca dengan listicle ini. Kalau menurut saya jangan skip menulis pakai listicle ketika menulis di blog.

10. Baca Lagi Berulang Kali Sebelum Tulisan di Publish

Membaca ulang tulisan yang akan di publish, akan membuat kita lebih yakin bahwa tulisan kita memang benar-benar layak untuk di publish. Minimal typo sedikit, kata baku atau bahasa asing sudah dimiringkan, dan lain-lain. Setidaknya membuat kita lebih yakin bahwa pembaca tak akan bingung dengan apa yang kita tulis di blog nanti.

Jika perlu edapkan dulu sehari, lalu baca lagi tulisannya. Agar benar-benar yakin tulisan tersebut layak untuk publish. Jadi, jangan buru-buru publish tulisan di blog, ya.

11. Akhiri Setiap Tulisan dengan Sign Name

menulis di blog

Biar lebih unik dan blognya lebih menarik, menggunakan sign name diakhir tulisan itu perlu loh. Saya sih sangat menganjurkan untuk buat sign name ini. Supaya semakin kita banget tulisan di blog dan kalau ada yang plagiat orang-orang juga sadar kalau tulisan tersebut tuh emang tulisan kita.

Nah, coba deh bikin sign name sendiri di blog. Caranya mudah kok, silahkan cek di blog di label blogging, hehe. Yuk, jangan lupa dicoba, ya.

Baca juga Download Sign Watercolor dan Edit Sign Nama di Canva

Nah, itu tadi 11 hal yang perlu kita ketahui ketika menulis di blog. Jangan sampai lupa, ya. Ketika tulisan kita akhirnya publish di blog dan sesuai dengan hati kita, pasti akan lebih senang ketika kita baca ulang. Saya selalu merasakan hal itu ketika membaca ulang tulisan-tulisan di blog.

Oh, iya jika ingin tulisan kita semakin banyak yang membaca. Jangan lupa juga untuk banyak share ke sosial media yang kita punya. Ikut komunitas blogger dan share tulisan kita di sana. Agar lebih banyak yang tahu tentang informasi yang kita tulis di blog. Insyaallah, manfaatnya akan semakin terasa untuk banyak orang.

Ingin membuat pengunjung juga merasakan manfaat dari setiap tulisan yang saya publish di blog. Semoga aja niatan baik saya selalu terasa di hati, ya. Keinginan saya simpel banget. Pengen semua tulisan saya di blog bermanfaat dan selalu memberikan kebahagiaan bagi yang membaca.

Semoga tulisan kali ini pun juga seperti itu, ya. Aamiin. Kalau kamu apa saja hal-hal yang tak boleh dilupakan ketika menulis di blog? Share pengalaman kamu di kolom komentar di bawah ini, ya.

Salam,

Comments

  1. Sebagian tulisan aku di blog berdasarkan pengalaman pribadi bahkan kadang curhat yang sifatnya pribadi banget. Tapi, tentunya aku punya maksud dan tujuan tersendiri. Bukan mencari perhatian atau lebay. Securhat apapun itu, selalu aku menyisipkan pesan penting di dalamnya sehingga orang yang membaca semoga memperoleh manfaat.

    Editing tulisan buatku penting banget. Yang biasa terjadi adalah, menulisnya cepat, baca ulang dan editingnya yang lama. Iyalah, kan pengennya pembaca benar-benar nyaman menikmati tulisanku, hihihi ...

    ReplyDelete
  2. Sebenarnya 11 hal yang perlu dilakukan saat menulis di blog juga diperlukan saat menulis di media lainnya ya, Mbak. Terutama poin harus menulis dengan hati dan niat yang baik

    ReplyDelete
    Replies
    1. Setuju, Teh. Aplikasinya bisa fleksibel, menurutku. Segala sesuatu harus dimulai dengan niat yang baik dan harus melibatkan hati agar rasa dari tulisan itu bisa hadir.

      Delete
  3. Wah.. Suka deh tipsnya, apalagi yang listicle. Harus dicoba banget. Soalnya saya suka nggak berarah kalau bikin tulisan, pokoknya tulis aja😁.
    Suka ada typonya juga
    Hadeh...😂

    ReplyDelete
  4. Nah, 11 hal ini memnag mesti diperhatikan saat ngeblog...aku banyak nulis pengalaman pribadi sekalian untuk terapi...meski bukan hal yang pribadi sifatnya. Karena yang utama tetap ada hikmah yang bisa diambil pembaca
    Keren tipsnya Mbak Steffi, aku ngikuti lho berbagai ilmu yang dibagi Mbak Steffi..pelan-pelan kuterapkan, maklum kalau sekalian pusing kepala yang dah tua ini hihiu

    ReplyDelete
  5. Buat saya menulis d blog sebenarnya jauh lebih nyaman di banding nulis diary, ters di tambah gambar, dll, jadi bisa kelihatan lebih menarik dan bisa di baca banyak orang juga. Tipsnya keren Mbak, terima kasih.

    ReplyDelete
  6. Saya masih jarang menyapa pembaca di bagian awal.
    Interaksinya biasanya di akhir tulisan, sebagai penutup

    ReplyDelete
  7. Keren nih 11 tips-nya. Dan Mbak Steffi udah mempraktikkan apa yang ditulis, nih. Artikel ini ber-listicle, pake ilustrasi unyu, dan ada sign name-nya. Emang nyaman jadinya bagi pembaca. Saya bookmark sebagai pengingat :) Thanks a lot

    ReplyDelete
  8. Saya masih PR nih, menyapa pengunjung di postingan, terutama yg sudah berkomentar di blog. Saking banyaknya komentar kadang suka banyak yg saya cuekin. Alhasil seperti komunikasi satu arah kesannya.

    ReplyDelete
  9. Betul mbak, kalau nulis harus dalam keadaan happy agar pembaca juga ikut terbawa suasana. Jadi tulisan kita bisa masuk ke pikiran pembaca.

    ReplyDelete
  10. Thanks for sharing mbaa. Aku selalu suka sama tampilan blog mba Steffi. Beneran deh. Tema, font, gambar di blog sama ceritanya selalu bikin nyaman untuk dibaca. Pengin pindah blogpost tp udah telanjur di WP. Jadi pengin nyoba blogpost deh😅

    ReplyDelete
  11. Sebenarnya buat ngelakuin hal-hal di atas itu nggak susah ya ka, cuma kalau udah males....ambyar semua. Kudu konsisten kalau emang bener-bener pengen jadi blogger profesional

    ReplyDelete
  12. Saya setuju dengan poin 6. Menulis dengan hati yang tulus. Diawali dengan niat yang ikhlas akan tercipta tulisan yang bermanfaat bagi pembaca.

    ReplyDelete
  13. Satu lagi yang penting untuk seorang blogger: membalas setiap komentar yang masuk dan balas mengunjungi blog milik yang sudah berkomentar. Lama-kelamaan bisa bikin komunitas pertemanan sendiri yang seru juga, lho.

    ReplyDelete
  14. Wah makasih yaa kak tips nya. Berguna banget nih untuk menulis agar lebih terarah.

    ReplyDelete
  15. Aku belum buat sign name kak. Kayaknya ini yang kudu dibuat biar menarik. Tapi jujur kak Steffi, aku belum tau cara masukin sign name.. hihihihi

    ReplyDelete
  16. Saya kl nulis kadang gak menyapa pembaca padahal perlu ya hehe....soalnya kadang takut OOT malah keasikan ngomongin cuaca lg. Nice share yaa mba Steffi

    ReplyDelete
  17. Terima kasih ilmunya Mbak. Wah, saya jarang nih menyapa pembaca. Perlu dipraktikkan.

    ReplyDelete
  18. Wah sama Mbak q yo seneng, blogspot mudah di oprak, dan murah juga hehe

    ReplyDelete
  19. Kak steffi terimakasih banyak ya kak, beberapa hal sering aku abaikan nih akhir-akhir ini saat menulis di blog. Mau keperhatikan ah satu-satu biar blogku rasanya lebih hidup

    ReplyDelete
  20. Menulis kalimat pembuka itu sering membuat saya kesulitan. Terkadang saya menulis secara acak. Isinya dulu baru nanti memikirkan pembuka dan penutupnya. Jaga-jaga agar ide tidak menguap.

    ReplyDelete
  21. terimakasih kak caranya sangat bermanfaat, ada bebeapa cara yang sudah aku gunakan tapi ada sedikit kendala kalo aku yaitu saat membuat gambarnya untuk mempercantik blog, ukuran gambar yang terlalu bersar sehingga membuat loding blog terasa berat. untuk mengatasi itu aku blm tau caranya, jika aku buat kecil sizenya maka gambar akan pecah

    ReplyDelete
  22. PRnya masalah gambar diblog nih, kudu belajar lagi gimana tulisan bs cantik dengan didukung ilustrasi yang menarik. Balik ke laptop,. Belajar!

    ReplyDelete
  23. Terima kasih tu;isannya kak, kalau saya sendiri masih belajar untuk membuat visual yang bagus biar pembaca juga lebih betah berlama-lama selama membaca artikel

    ReplyDelete
  24. Wah makasi ya tips nya mba. Aku juga mau nerapin langsung yg terakhir nih, ntr setiap abis posting aku bakal taro sign name di bawah nya 😁

    ReplyDelete
  25. Poin terakhir, saya tidak melakukannya. Kayaknya penting ya, untuk mencegah pencurian tulisan blog. Lumayan bikin keki mereka yang akan mencuri tulisan dengan AGC.
    SAya mau tiru aaah...

    ReplyDelete
  26. Terimakasih tips - tipsnya sangat bermanfaat. Dari 11 itu yang masih bermasalah di mempercantik blog dengan gambar - gambar kreatif kayak diblog mbaknya. seneng liat gambarnya lucu - lucu banget. Biasanya buat menggambar yang mudah gitu pake aplikasi apa ya mba buat yang beginner banget?

    ReplyDelete
  27. Nahhh yg nomor 6 saya setuju banget. Bloger tuh kl ngeblognya dg hati bahagia tecermin kok dari tulisannya. Yang baca jg ikut adem dan menyebarkan energi positif, duhhh

    ReplyDelete
  28. Aku pernah kak. Maksain banget nulis pas bad mood. Dan iya, jadinya tulisannya aneh gitu. Aku sendiri sampe bingung pas baca ulang

    ReplyDelete
  29. Wah suka sekali lho sama design sista satu ini selalu pakai info grafis kalau aku ga sempat... Semoga next bisa mempercantik content juga

    ReplyDelete
  30. keren bngt tips nya..yg nomer 11 harus dicoba..sekilas baca tutorialnya mudah tp.klo ga dilakuin ya ga jadi2 .. hihi..mksh bnyk ya kak..

    ReplyDelete
  31. Duh aku belum sempat-sempat bikin sign name. Belum dapet inspirasi yang menarik kak..

    ReplyDelete
  32. Untuk tips terakhir masih sangat jarang saya lakukan, Mbak. Kayaknya harus dibiasakan juga ya. Biar membantu personal branding.

    ReplyDelete
  33. Dari semua poin di atas, saya belum pernah pakai sign name nih. Padahal benar juga ya, sign name bisa jadi identitas dan cirikhas kita sebagai pemilik blog. Bikin juga ah, biasa pakai canva andalankoe :D. Thankyou inspirasinya mbak.

    ReplyDelete
  34. Wah, baru kepikiran sekarang buat bikin sign name. Biasanya cuma titik aja gitu, hihihi.

    ReplyDelete
  35. Masih perlu belajar banyak dari mbak Steffy nih, belajar menulis, ngeblog, bikin tulisan yang panjang tapi gak bosenin.
    Ngeblog juga belum fokus

    ReplyDelete
  36. Banyak juga ya Mbak stepnya untuk menulis di blog.

    Kalo dulu sih suka nulis di buku diari ya. Kalo sekarang ya mending di blog. Hebe.

    ReplyDelete
  37. Jadi nulis gak asal nulis aja ya, perlu diperhatikan beberapa hal di atas. Makasih Kak.

    ReplyDelete
  38. tips ini sepertinya enggak cuma cocok untuk menulis di blog tapi juga cocok untuk tulisan di luar blog
    thanks for sharing

    ReplyDelete
  39. Semua tips sudah saya lakukan mba, dan yang paling penting emang mood. Kalau ada mood, tiba-tiba ada ide dan lancar bikin tulisan. Oh iya, poin nomor 11, saya baru pakai tulisan ketik aja, lain kali mau taruh sign name versi gambar juga. Terima kasih infonya yah,

    ReplyDelete
  40. Wah mesti belajar dari sista ini tentang penulisan blog biar makin ramai dikunjungi blog aku yang masih bontot ini

    ReplyDelete
  41. Yeay bener jg yg no 1 sama no 8, kl blog udah nyaman plus mood pula menulisnya hmm insyaallah jadi rajin update blog hehe

    ReplyDelete
  42. Wa sangat menarik informasinya kak.. mau tanya kalau aplikasi yg untuk desain di halaman ini menggunakan canva atau bukan y kak ? Sdg cari info untuk aplikasi desain yg mudah, menarik, tapi simpel. Makasih kak 😀

    ReplyDelete
  43. Assalamu'alaikum mba, terimakasih ilmu-ilmunya yang sudah saya gunakan di blog saya. Saya juga dari kemarin-kemarin blogwalking disini hehe dan ilmunya pada bermanfaat. Ini blog saya www.kamelawar.com semoga sempat blogwalking balik dan kasi saran kepada saya karena saya baru banget serius di blog hehe. Pernah ngepost dulu sekali itupun hanya coba-coba huhu. Sekali lagi terimakasih. Untuk yang lain, kalo mau saling blogwalking kabari aja yaa.

    ReplyDelete

Post a Comment

Silahkan tinggalkan pesan dan tunggu saya approve komentar kamu, ya. Terima kasih telah meninggalkan komentar.